Kembalikan Geliat UMKM melalui Corporate Identity

Istilah Corporate Identity atau Identitas Perusahaan tidaklah asing ditelinga kita terutama pada era Digital. Saat ini perusahaan membutuhkan sistem yang mampu melakukan verifikasi identitas seseorang secara aman dan akurat. Nah, dalam hal ini Prodi Desain Komunikasi Visual sangat berperan penting dalam mewujudkan identitas perusahaan untuk belanja konsumen. Seperti Desain Logo, Desain Kemasan Produk hingga Sign Sistem.

Seperti yang dilakukan oleh Prodi Desain Komunikasi Visual, Fakultas Seni Rupa dan Desain, ISI Padang Panjang yang telah mengadakan Pameran bertajuk Minimalis, Perkantoran dan Bisnis dengan judul “.CO.ID”. Kegiatan ini merupakan salah satu mata kuliah para mahasiswa DKV yakni Corporate Identity yang di ampu oleh beberapa Dosen DKV dengan mengampu mahasiswa sebanyak 3 kelas. Para mahasiswa kreatif ini di wajibkan berkolaborasi dengan 15 stakeholder atau UMKM yang ada di kota Padangpanjang. Produk yang disuguhkan pun beragam, dimulai dari makanan, minuman, teknologi hingga produk hand craft lainnya.

“Para Mahasiswa harus siap belajar dengan masyarakat, siap tampil untuk masyarakat dan siap bersentuhan dengan masyarakat”demikian yang dikatakan oleh Fery Fernando selaku Ketua Prodi DKV ISI Padang Panjang. selain itu ia menyebutkan Desain Komunikasi Visual dapat memberikan solusi yang terbaik bagi masyarakat saat ini dan saat yang akan datang.

Kegiatan Pameran Corporate Identity yang hanya berlangsung 1 hari di Aula Hotel Aulia Kota Padang Panjang ini dihadiri langsung oleh Dekan Fakultas Seni Rupa dan Desain serta dibuka Langsung oleh Wakil Walikota Padang Panjang, Asrul. Ia mengatakan, Pameran Corporate Identity DKV 20 yang diadakan oleh Prodi Desain Komunikasi Visual ini dapat memberikan support bagi UMKM kota Padang Panjang sehingga membantu mendorong UMKM yang tangguh, unggul dan berdaya saing. Seperti meningkatkan kualitas Produk, Usaha hingga kualitas Teknologi.

Wakil Walikota ini menambahkan pada saat inilah DKV dapat berusaha membantu masyarakat khususnya stakeholder/UMKM dalam mengatasi kelemahan kelemahan usaha melalui Corporate Identity. Kemudian ia berharap para mahasiswa mampu menciptakan jaringan usaha, menciptakan lapangan pekerjan sehingga mampu mengembalikan geliat UMKM di kota Padangpanjang agar Perekonomian di Provinsi Sumatera Barat khususnya Kota Padang Panjang dapat meningkat pesat. (rilis)