Gebyar Penutupan PKKMB 2022 Berlangsung Meriah

Pelaksanaan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) ISI Padangpanjang mulai dari 23 hingga 26 Agustus 2022 berjalan dengan lancar dan tertib. Rangkaian kegiatan PKKMB secara resmi ditutup oleh Rektor ISI Padangpanjang, Prof.Dr.Novesar Jamarun,MS. pada hari Jumat, 26 Agustus 2022. Penutupan berlangsung dengan meriah. Kegiatan itu, diawali dengan penanaman pohon oleh Rektor ISI Padangpanjang dan penampilan mahasiswa peserta PKKMB.

Rektor ISI Padangpanjang Prof. Novesar Jamarun saat penutupan kegiatan PPKMB di Lapangan Hijau ISI Padangpanjang, Jum’at (26/8) mengatakan, PKKMB yang diikuti oleh 880 mahasiswa yang berasal dari 16 program studi. itu. PKKMB merupakan ajang pengenalan kehidupan  kampus mahasiswa baru , sebelum mengikuti kegiatan perkuliahan. “Kami harap dapat menghasilkan mahasiswa yang berkarakter kuat, kreatif dan berdaya saing setelah melalui rangkaian PKKMB ISI Padangpanjang Tahun 2022. Selamat kepada mahasiswa baru , karena telah menjadi orang-orang terpilih yang akan menjalani perkuliahan di kampus seni terbaik di Sumatera. Kami yakin kalian akan menjadi generasi terbaik bangsa ini,” kata novesar.

“Alhamdulillah pelaksanaan PKKMB ini bebas dari perploncoan dan tidak ada kekerasan, jangan sampai ada senior yang berbuat aneh-aneh terhadap junior. Jika ada, silahkan laporkan ke Komisi Disiplin,” tambahnya.

Pada kesempatan ini, rektor juga menyampaikan bahwa mahasiswa harus mampu beradaptasi  dan mengenal lebih ISI Padangpanjang. Dan,  tanggal 5 Septemper, kegiatan akademik sudah dimulai.  Kami berharap, anda semua banyak yang lulus tepat waktu dan mempunyai prestasi yang membanggakan ISI Padangpanjang.

Sementara itu, Ketua Panitia PKKMB ISI Padangpanjang Hafif HR,S.Sn,M,Sn menyebutkan, kegiatan PPKMB Tahun 2022 merupakan kegiatan yang diikuti oleh 880 mahasiswa yang terdiri dari 16 program studi dan merupakan peserta PKKMB terbanyak dalam sejarah ISI Padangpanjang. “Sehingga, kita menempatkan kegiatan PKKMB di dua lokasi berbeda, yakni Gedung Pertemuan Hoeridjah Adam dan Gedung Auditorium yang diawali kegiatan pembekalan tanggal 23 Agustus,” jelas Hafif HR yang juga menjabat sebagai Kepala UPA Informatika dan Koleksi Seni Budaya Melayu ISI Padangpanjang.

Disampaikan juga, selama PKKMB, kegiatan telah diisi dengan pengenalan lingkungan kampus, ajang kreativitas serta penjelasan bahaya narkoba dan korupsi.

Hafif juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia PKKMB yang telah bersama-sama menyukseskan kegiatan tersebut. Baik dari kalangan Dosen dan Mahasiswa yang telah bekerja keras dari persiapan, pelaksanaan kegiatan hingga proses penutupan yang berlangsung meriah.

“Alhamdulilah, seluruh tahapan PKKMB bisa berjalan sesuai dengan harapan dan selamat melaksanakan perkuliahan di Kampus ISI Padangpanjang kepada seluruh peserta PKKMB,” ungkapnya.  Penutupan diakhiri dengan pertunjukkan gandang tambua.  (rilis)