Padang Panjang , Rabu, 28 Januari 2026 — Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang melaksanakan kegiatan Kick Off Implementasi Program Pembelajaran Bahasa Asing berbasis platform ALTISSIA sebagai upaya meningkatkan kompetensi kebahasaan mahasiswa dalam mendukung kesiapan akademik dan daya saing global.
Kegiatan kick off ini diikuti oleh 83 mahasiswa ISI Padangpanjang dan dilaksanakan di Ruang Pertemuan Lantai III Rektorat ISI Padangpanjang. Kegiatan ini menjadi langkah awal penerapan pembelajaran bahasa asing berbasis digital yang adaptif, fleksibel, dan terukur di lingkungan kampus.
Dalam kegiatan tersebut, Koordinator Pusat Bahasa ISI Padangpanjang, Syafran, M.Sc, memberikan arahan kepada para peserta terkait tujuan, mekanisme pelaksanaan, serta manfaat program pembelajaran bahasa asing berbasis ALTISSIA. Ia menekankan pentingnya penguasaan bahasa asing bagi mahasiswa sebagai bekal pendukung kegiatan akademik, pengembangan diri, serta kesiapan menghadapi dunia kerja dan jejaring internasional.
“Melalui platform ALTISSIA, mahasiswa diharapkan dapat belajar secara mandiri, berkelanjutan, dan sesuai dengan tingkat kemampuan masing-masing, sehingga capaian kompetensi bahasa dapat meningkat secara optimal,” ujarnya.

ALTISSIA merupakan platform pembelajaran bahasa asing berbasis digital yang menyediakan materi interaktif, evaluasi kemampuan, serta pemantauan perkembangan belajar secara sistematis. Implementasi platform ini merupakan bagian dari komitmen ISI Padangpanjang dalam menghadirkan inovasi layanan pembelajaran yang responsif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan mahasiswa.
Kegiatan Kick Off ini menandai dimulainya pelaksanaan Program Pembelajaran Bahasa Asing berbasis ALTISSIA di ISI Padangpanjang, sekaligus memperkuat peran Pusat Bahasa dalam mendukung peningkatan kualitas akademik dan kompetensi lulusan yang berdaya saing global

.
